Upacara HSP Ke 94 Tahun 2022 di MA Negeri Labuhanbatu

Rantauprapat(Humas), Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda ke-94 dan mengacu pada surat Bupati Labuhanbatu tanggal 27 Oktober 2022 perihal upacara Hari Sumpah Pemuda, maka Madrasah Aliyah Negeri Labuhanbatu  menggelar upacara bendera dan langsung bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Akhmad Syiroj,S.Pd,M.Pd selaku Kepala Madrasah Aliyah Negeri Labuhanbatu, upacara diikuti oleh Ka.Ur Tu , WKM, staf tata usaha beserta dewan guru dan seluruh peserta didik MAN Labuhanbatu bertempat di halaman madrasah, Jum’at (28/10/2022).

Adapun Tema Hari Sumpah Pemuda 2022 adalah “Bersatu Bangun Bangsa”,dengan harapan pemuda bisa membangun bangsadengan kreativitas dan inovasi. Sebagai pelaksana tugas pengibar bendera adalah Paskibra MAN Labuhanbatu yang juga merupakan Pasukan Pengibar Bendera Tingkat Kabupaten Labuhanbatu, upacara dimulai tepat pada pukul 07.00 Wib hingga selesai.

Dalam amanatnya Akhmad Syiroj menyampaikan bahwa “Sumpah Pemuda merupakan suatu pergerakan kemerdekaan Republik Indonesia yang dilakukan oleh para pemuda-pemudi Indonesia dengan menyatakan janji satu tanah air, satu bangsa, dan satu bahasa. Pengamalan nilai-nilai Sumpah Pemuda yang harus diamalkan dalam kehidupan sehari-hari sendiri di antaranya nilai kegotongroyongan, patriotisme, musyawarah, cinta tanah air, kekeluargaan, persatuan, kekeluargaan, cinta damai, dan tanggung jawab”.paparnya.

“Upacara ini selain memperingati, juga sebagai bahan pengajaran dan renungan kepada kita semua, lebih khusus kepada para siswa, agar membangkitkan semangat cinta kepada negeri dan menghargai perjuangan para pejuang terdahulu dan untuk mewujudkan pemuda pemudi yang santun, cerdas, inspiratif, dan berprestasi, membangkitkan sikap nasionalisme siswa/i serta memperkokoh dan mempertebal rasa persatuan dan kesatuan.”ucap syiroj.

“Kami berharap, dizaman yang serba milenial ini, para siswa tetap tekun dalam mencari ilmu namun juga jangan sampai melupakan iman dan akhlak. Karena Iman dan Akhlak merupakan bekal yang harus dipunyai setiap insan untuk mengarungi dunia sekarang ini.”harap syiroj. (Af)