Siswa MAN Labuhanbatu Mewakili PIK- Remaja Kab.Labuhanbatu Dalam Kegiatan “Temu Kerja Pengelola Program GenRe” Provinsi Sumatera Utara

Rantauprapat (Inhum),Mhd.Fiqri Azhari (ketua) dari PIK Remaja ASY-SYIFA MAN Labuhanbatu mewakili Kab.Labuhanbatu dalam kegiatan “Temu Kerja Pengelola Program GenRe Provinsi Sumatera Utara” 17-18 Peb 2020 di Emerald garden International Hotel Medan.

Kegiatan Langsung  dibuka oleh Kepala Perwakilan BKKBN Prov.Sumatera Utara, Bpk Drs. Temazaro Zega M.Kes., Hadir pula Kepala Bidang Ks/Ps Ibu Dra.Lucy Destriati, serta Kepala Sub.Bidang Ketahanan Remaja Ibu Fifi Darfina,S.S, MAP.dan juga For um GenRe Sumatera Utara turut mensukseskan kegiatan temu kerja se provinsi ini.

Dra.Nurhabibah selaku Kepala Madrasah Aliyah Negeri Labuhanbatu mengapresiasi prestasi yang diraih oleh Mhd.Fiqri Azhari yg merupakan ketua PIK-R Asy-Syifa MAN Labuhanbatu sekaligus ketua Forum GenRe Labuhanba yang sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini dengan harapan sekembalinya nanti dapat lebih semangat dan terarah dalam mengelola dan mensukseskan program GenRe di daerah Labuhanbatu.