Program Pembelajaran Bulan Ramadhan, Pelaksanaan Sholat Dhuha Bersama di MAN Labuhanbatu

Rantauprapat (Humas), Sholat dhuha merupakan bagian dari program pembelajaran di bulan Ramadhan , sholat dhuha bersama di Mesjid Ulul Al Baab yang berada di Madrasah pada pukul 08.00 – 09.00 WIB sesuai giliran kelas yang telah ditentukan, Senin (11/04).

Kegiatan iman dan taqwa (imtaq) perlu ditanamkan sejak dini untuk membentuk karakter siswa-siswi yang unggul, islami, sesuai dengan visi misi MAN Labuhanbatu.

Akhmad Syiroj selaku Kepala MAN Labuhanbatu meyampaikan bahwa” tujuan diterapkannya shalat dhuha selama pembelajaran bulan ramadhan di Madrasah ini adalah untuk membentuk karakter siswa-siswi menjadi anak yang disiplin, religius dan cerdas serta untuk meningkatkan ketaqwaan dan ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT”,ungkapnya.

Pembiasaan shalat dhuha bersama adalah salah satu upaya positif yang dilakukan madrasah untuk mengoptimalkan output mental siswa yang berbudaya karakter. Kegiatan rutin shalat dhuha bersama ini dapat menumbuhkan karakter yang baik pada diri siswa-siswi yang dihiasi dengan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.(SA)